Contoh: Bundling Wine dengan Aplikasi Windows


 
Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa contoh debian package (.deb) beberapa perangkat lunak, yang sebenarnya merupakan perangkat lunak yang diperuntukkan untuk sistem operasi Ms Windows yang dikemas menjadi satu dengan wine, sehingga pengguna sistem operasi ubuntu dapat memasangnya dan menjalankannya pada sistem operasi Ubuntu secara mudah dan praktis, tanpa diharuskan memasang wine secara terpisah, aplikasi windows yang dikemas (bundling) menjadi satu dengan wine sendiri bukanlah hal yang baru,  Team Viewer For Linux merupakan salah satu aplikasi untuk sistem operasi GNU/Linux yang menggunakan wine

Semua aplikasi yang  dikemas  telah dicoba dan dapat berjalan dengan baik pada sistem operasi ubuntu (11.10 dan 12.04), package yang tersedia hanya dapat dijalankan pada sistem operasi Ubuntu versi 32 Bit,

Winbox for linux
winbox4linux_2.2.18_i386.deb 
ukuran :  21.6 MB
md5sum: 28780cf495953d352f8dd793ea30eb31

SAKPA12_Versi_01_000 For Linux

sakpa12linux_0.1_i386.deb 
ukuran : 56.1 MB
md5sum: 214c06b507b4c32aded442cb081d9711

Microsoft Visual Basic 6.0 (Portable)
ukuran :  29.2 MB
msvb4linux_6.0_i386.deb 
md5sum: 64bcceb0ea577af4789e64d3f49f2bec

Aplikasi tidak dapat dijalankan oleh root
Untuk mencegah hal yang tak diinginkan (masalah keamanan) aplikasi yang telah dikemas dengan wine ini, tidak dapat dijalankan dengan hak akses root,  paket aplikasi yang terpasang nantinya aka menempati direktori /opt/ , wine yang digunakan dalam aplikasi adalah wine versi 1.5, aplikasi windows yang dikemas menggunakan wine disini, sama sekali tidak disentuh dalam artian tidak ada berkas binary baik .dll maupun .exe yang dimodifikasi,  penyesuaian konfigurasi dilakukan pada sisi wine bukan pada aplikasi windows, proses pengemasan sendiri sebenarnya hanyalah membungkus seperti layaknya membuat arsip,

Wine Configuration - Wine 1.5
Pemasangan, Menjalankan dan Penghapusan Aplikasi pada Sistem,
Untuk proses pemasangan aplikasi ini sendiri sebenarnya tidak berbeda jauh dengan perangkat lunak ubuntu (.deb) lainnya, dapat dipasang menggunakan Ubuntu Software Centre, Gdebi atau menggunakan perintah dpkg yang dijalankan melalui terminal,

Pemasangan Aplikasi Menggunakan - USC
Pemasangan Aplikasi Menggunakan Gdebi
Pemasangan Aplikasi Menggunakan dpkg
Untuk menjalankan aplikasi yang telah terpasang dapat menggunakan pintasan yang telah tersedia pada menu atau memanggilnya melalui terminal,

Pintasan aplikasi - Gnome Shell
Pintasan Aplikasi - Unity Dash
Memanggil Aplikasi Melalui Terminal

Pintasan Aplikasi - Gnome Panel (fallback session)
Proses penghapusan aplikasi dari sistem dapat menggunakan salah satu cara dibawah ini,

Penghapusan Aplikasi Menggunakan dpkg
Penghapusan Aplikasi Menggunakan USC
Penghapusan Aplikasi Menggunakan Gdebi
beberapa aplikasi yang dikemas disini memang sebenarnya dapat digantikan fungsinya, seperti winbox milik Mikrotik yang sebenarnya juga telah menyediakan webconfig yang dapat diakses melalui web browser :D, btw saya belum membaca dan mengetahui lisensi / EULA / Agreement dari aplikasi winbox dan sakpa12 mengenai boleh atau tidaknya disebarkan tanpa melalui website / penyedia resmi,  untuk Ms Visual Basic digunakan Ms Visual Basic 6.0 portable *ilegal >:) ,
hehehe hanya percobaan untuk mencari kemudahan  .^_^.v *jangan ditiru :p

0 komentar:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.