Linux Slax 7.0 Preview



Setelah hampir 3 tahun menerbitkan versi stable dari Slax 6.1.2, akhirnya pengembang dari Slax, Tomáš Matějíček mengumumkan ketersediaan dari versi Slax 7.0 preview. Slax sendiri merupakan salah satu distribusi GNU/Linux Live CD berbasis Slackware, berbeda dengan versi sebelumnya yang hanya menyediakan image  32bit saja, pada Slax 7.0  tersedia  dua pilihan image yaitu x86_64 (64Bit) dan i486 (32Bit).

Unduh Slax 7.0 Preview :
Slax 7.0 KDE preview 32bit: ISO (177MB)
Slax 7.0 KDE preview 64bit: ISO (183MB)

Sesuai dengan nama yang digunakan, Slax 7.0 menggunakan antar muka desktop  KDE 4.9 minimal  berikut adalah video Slax 7.0 Preview

Ulasan Singkat: Ubuntu 12.10 Quantal Quetzal



Ubuntu 12.10 dengan julukan Quantal Quetzal baru saja dikeluarkan dari kandangnya, meskipun demikian tidak ada keharusan bagi pengguna sistem operasi ubuntu versi sebelumnya untuk memperbarui (mutakhirkan) sistem operasi Ubuntu yang digunakan, terlebih jika sistem yang digunakan masih mendapatkan dukungan, saya pribadi masih setia menggunakan Ubuntu 12.04 LTS. Untuk pengguna yang sekedar ingin tahu hal baru apa saja yang dihadirkan oleh sistem operasi Ubuntu versi teranyar ini, simak ulasan singkat berikut,

Ciyus-Session: Ubuntu 12.04 & Ubuntu 12.10

Ciyus Session :


Ciyus-session merupakan lingkungan desktop berbasis Gnome yang menggunakan beberapa komponen milik elementary OS seperti wingpanel, plank (dock), slingshot (launcher) dengan mutter sebagai window managernya, tujuan awal dari meracik ciyus-session sendiri adalah untuk memenuhi kebutuhana pribadi akan lingkungan desktop,