Ubuntu: Kali Linux Tools PPA


Bagi penggun sistem operasi Ubuntu 12.04/12.10 dan 13.04 kini dapat memasang peralatan tempur milik Kali Linux secara mudah menggunakan ppa dibawah ini, karena banyaknya paket-paket perangkat lunak milik Kali Linux dan terbatasnya ruangan yang diberikan untuk sebuah ppa (maksimal 2GB), penulis memilih menggunakan tiga buah ppa untuk menampungnya, meskipun sebenarnya penulis dapat mengikuti saran yang diberikan oleh launchpad untuk meminta ruang tambahan :p


Tambahkan ketiga ppa berikut

Kali Linux: Daftar Cermin/Mirror Repositori Kali Linux Lokal (Indonesia)

Bagi pengguna distribusi Kali Linux dapat menggunakan daftar repositori lokal Indonesia berikut untuk keperluan pemasangan perangkat lunak, pemutakhiran (update) pada sistem Kali Linux

http://www.indonesianhacker.or.id/
Terima kasih kepada  bro firew4ll atas informasinya
#INDONESIAN HACKER KALI REPOSITORY
deb http://mirror.kali.indonesianhacker.or.id/kali kali main contrib non-free
deb-src http://mirror.kali.indonesianhacker.or.id/kali kali main contrib non-free
deb http://mirror.kali.indonesianhacker.or.id/kali-security kali/updates main contrib non-free
deb-src http://mirror.kali.indonesianhacker.or.id/kali-security kali/updates main contrib non-free

 http://www.maxindo.net/
#MAXINDO.NET KALI REPOSITORY
deb http://repo.maxindo.net.id/kali kali main contrib non-free
deb-src http://repo.maxindo.net.id/kali kali main contrib non-free
deb http://repo.maxindo.net.id/kali-security kali/updates main contrib non-free
deb-src http://repo.maxindo.net.id/kali-security kali/updates main contrib non-free

Untuk yang belum memasang sistem kali linux dapat mengunduh installernya berupa bootable Image (.ISO) pada alamat berikut,
http://mirror.kali.indonesianhacker.or.id/
http://repo.maxindo.net.id/kali-images/

Ubuntu: Mkisi Offline Installer Creator

mkisi adalah perangkat bantu berbasis perintah baris yang penulis buat dan gunakan untuk mengunduh paket aplikasi ubuntu lengkap dengan paket ketergantungannya, prinsip kerja mkisi menggunakan kombinasi antara apt yang terdapat pada sistem dan lingkungan (konfigurasi) apt pribadi milik mkisi, lingkungan (konfigurasi) apt internal sistem tidak digunakan, karena rawan akan perubahan akibat proses pemasangan atau penghapusan aplikasi pada sistem, yang tidak sesuai jika digunakan untuk mengunduh paket aplikasi ubuntu lengkap dengan dependensinya, untuk keperluan dipasang pada sistem ubuntu yang bersih (clean install),

Lingkungan (konfigurasi) apt pribadi yang digunakan pada mkisi berasal dari sistem ubuntu yang masih bersih belum dipasang paket aplikasi apapun, sehingga ketika digunakan untuk mengunduh paket aplikasi dapat dipastikan seluruh dependensi paket aplikasi ikut terunduh dan dapat dipasang pada sistem ubuntu yang masih bersih, penggunaan konfigurasi dan lingkungan (konfigurasi) apt pribadi juga membuat mkisi dapat digunakan tanpa menggunakan hak akses root, dimana keseluruhan proses dapat dilakukan oleh pengguna biasa, dan menyimpan konfigurasi pada direktori home pengguna,